Wako Buka Secara Resmi Latsar CPNS Golongan III Angkatan lV, V, VI, Dan VII Pemkot Lubuklinggau 2020

Wako Buka Secara Resmi Latsar CPNS Golongan III Angkatan lV, V, VI, Dan VII Pemkot Lubuklinggau 2020

Murexs.com Lubuklinggau-
Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe membuka secara resmi kegiatan Latihan Dasar (Latsar) CPNS Golongan III Angkatan lV, V, VI, dan VII Pemkot Lubuklinggau 2020 di aula BKPSDM Kota Lubuklinggau, Senin, (17/2).

Dalam laporannya Kepala BKPSDM Kota Lubuklinggau Zulfikar mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan CPNS yang mampu melaksanakan perannya sebagai pelayan masyarakat, menjadi CPNS yang kompeten dan berkepribadian baik.
Pesertanya lanjut Zulfikar sebanyak 160 yang kesemuanya berasal dari CPNSD Kabupaten Musi Rawas Utara. “Para peserta diasramakan di Bandiklat,” ujarnya.

Dalam arahannya Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe mengatakan kalian semua harus selalu bersyukur kepada Tuhan YME karena kalian adalah orang-orang pilihan sehingga dapat diterima menjadi CPNS.

Tujuan Latsar ini sambung Wako bertujuan melatih CPNS agar menjadi pegawai yang baik, bersih, suci, disiplin, berkarakter dan bermartabat.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Pemkab Muratara yang telah mempercayai kepada Pemkot Lubuklinggau untuk mengadakan Latsar CPNS ini. Nantinya peserta akan dibina oleh pelatih dari Kodim 0406 MLM,” imbuhnya

Wako juga menegaskan ada beberapa hal yang harus dipahami ASN Muratara yakni paham akan visi dan misi Kabupaten Muratara sehingga bisa membangun daerah kearah yang lebih baik sekaligus meningkatkan kecintaan terhadap kabupaten tempat mengabdi.

Wako mengingatkan pada 20 Februari 2020 nanti ada pembukan Festival Bukit Sulap dalam rangka program road to Ayo Ngelong ke Lubuklinggau 22.2.22 di lapangan Taman Olahraga Silampari (TOS). “Disana nantinya akan ada penampilan artis dan berbagai acara yang sangat menarik,” pungkasnya.
Sumber: Diskominfo

Pemerintahan