SDN 4 Bingin Teluk Raih Juara Umum Berturut Turut Pesta Siaga Kwarran Rawas Ilir

SDN 4 Bingin Teluk Raih Juara Umum Berturut Turut Pesta Siaga Kwarran Rawas Ilir

Murexs.com, Muratara – Sangat membanggakan SD Negeri 4 Bingin Teluk kecamatan Rawas Ilir kabupaten Musi Rawas Utara Berhasil menjadi juara umum pada Pesta Siaga Ranting yang digelar oleh Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Rawas Ilir dalam kegiatan perkemahan dalam peringatan Hut Pramuka ke 63 Tahun yang dimulai dari tanggal 13-14 Agustus 2024.

Prestasi yang diraih oleh siswi pramuka dari SD negeri 4 Bingin teluk ini adalah peraihan yang kelima kalinya.

Ketua pembina Zakir dan Bari Ronaldo mengatakan pesta siaga tahun 2024, diikuti Para peserta wajib mengikuti 6 taman / pos perlombaan, yaitu taman ketaqwaan, siaga pintar, scouting skill atau tali temali, bumbung kemanusiaan, funball dan tanda kepramukaan.

Menurutnya, kegiatan Pramuka Siaga dalam pesta siaga tersebut sangat meriah sekali, karena selain anak didik yang ikut lomba guru pendampingnya pun berdiri di pinggir arena untuk memberikan semangat.

“Kegiatan ini dilaksanakan dalam dua hari, kita memberikan apresiasi kepada anak-anak siaga, yang telah berjuang dalam mengikuti lomba pesta siaga ini, semoga kedepannya lebih baik lagi. Sebab, anak-anak akan berjuang lagi untuk mengikuti lomba pesta siaga tingkat Kwarcab dan berharap akan mendapatkan hasil yang lebih baik lagi,” ucapnya.

Sementara itu kepala sekolah SD negeri 4 Bingin Teluk Darmayati,Spd, mengucapkan selamat kepada anak- anak yang sudah berlatih dan berjuang dalam mengikuti pesta siaga itu. Iya juga berpesan agar anak-anak selalu semangat dan terus berjuang untuk kedepannya.

“Dan terkhusus untuk pembina kami juga mengucapkan terimakasih yang selalu melatih dan membimbing anak-anak sampai sekarang ini, begitu juga kepada seluruh ananda siaga, ayah bunda kakak pembina dan orang tua siswa,” tukasnya.

Hadiah piala bergilir tingkat kecamatan Rawas Ilir dibagikan langsung oleh camat Rawas Ilir Bapak Husin yang didampingi oleh Korwil SD kecamatan Bapak Zainuri sebagai penanggung jawab kegiatan. Kegiatan berlangsung dilapangan kecamatan Rawas Ilir,Rabu 14/08/2024, dihadiri camat Rawas Ilir,Dandim,polsek,guru, korwil , dan para siswa siswi kecamatan Rawas Ilir.

(Lul/13)

Pemerintahan Pendidikan Umum