Wabup : Peserta Kafilah Diwajibkan Berasal Dari Muratara
Murexs.com MURATARA – Musabaqoh Tilawatil Quran tingkat kecamatan Rupit yang ke VIII memperebutkan piala bergilir tingkat kecamatan diharapkan dapat menghasilkan qori-qoriah yang dapat mengharumkan nama baik kecamatan maupun tingkat kabupaten.
Harapan itu disampaikan Camat Rupit, Muhtaridi saat Menyampaikan laporan pembukaan kegiatan MTQ tingkat kecamatan Rupit di masjid Jamik Desa Lawang Agung Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) Provinsi Sumatera Selatan, Rabu 16/02/2022.
Camat Rupit, Muhtaridi dalam laporan nya mengatakan, penyelenggaraan MTQ tingkat kecamatan Rupit ini, bertujuan untuk mengevaluasi sampai sejauhmana pendidikan Al-Qur’an yang dilaksanakan MDA, TPA yang ada di kelurahan dan Desa Desa yang ada di wilayah kecamatan Rupit.
“Selain sebagai wahana evaluasi, penyelenggaraan MTQ ini untuk mendorong terwujudnya Visi Bupati dan wakil bupati yaitu Muratara berhidayah” ucapnya.
Ia menjelaskan generasi muda sekarang sangat rawan terjerumus dengan hal-hal negatif. Tidak hanya pergaulan bebas, tapi juga dampak dari perkembangan tekhnologi yang bisa merusak moral bangsa jika tidak digunakan dengan baik.
Untuk itu lanjut wabup, melalui pelaksanaan MTQ akan mampu memperkuat keimanan para generasi penerus bangsa. Anak-anak harus cinta kepada Al Quran, seiring gema MTQ sampai ke pelosok desa
Selanjutnya, Wakil Bupati Muratara, H Inayatullah menuturkan, MTQ ke VIII adalah salah satu ikhtiar untuk lebih meningkatkan motivasi masyarakat muslim dalam mempelajari, memahami dan mengamalkan Al-Quran.
“Kita harus tahu apa yang terkandung dalam kitab suci agama kita, Al-Quran. Harus dipelajari, dipahami dan diamalkan,” kata Wabup Muratara.
Dalam kesempatan itu, Wabup juga menyampaikan beberapa poin terkait dengan kegiatan MTQ tingkat kecamatan Rupit tersebut dihadapan Instansi terkait, camat, lurah dan kepala Desa sekecamatan Rupit dan para guru guru, baik itu program pemerintah untuk anak anak didik yang berprestasi khususnya di bidang agama sudah di siap kan oleh pemerintah kabupaten Muratara dan Wabup juga menyampaikan pergub tentang anak didik tingkat SMA, SMP dan SD wajib membaca Alquran sebelum aktivitas belajar mengajar di mulai.
Sebagaimana harapan wakil Bupati, ia pun menginginkan ada warganya yang turut mengharumkan nama Muratara di tingkat provinsi maupun nasional.
“Mudah-mudahan output dari kegiatan MTQ ini, para kafilah kecamatan Rupit dapat berprestasi dan juara di tingkat Kabupaten Muratara, Provinsi dan nasional,” ungkapnya.
Kemudian ia berpesan agar para kafilah wajib berasal dari kabupaten Muratara, karena ia berharap kedepan Anak anak Muratara menjadi generasi penerus penghapal Alquran.
Kegiatan MTQ tingkat kecamatan Rupit tersebut dibuka langsung oleh wakil bupati Muratara, H Inayatullah dan di hadiri juga dinas kesra, camat Rupit, lurah, OPD, kepala Desa sekecamatan Rupit, ketua majlis taklim kecamatan Rupit ,para perserta dan segenap panitia pelaksana MTQ.
Jurnalis David Murexs