Murexs.com,Musi Rawas – Berkat Kerja Keras Bupati Musi Rawas H. Ratna Machmud dan kekompakan seluruh OPD yang tergabung dalam Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak, akhirnya Kabupaten Musi Rawas mendapat penghargaan Kabupaten Layak Anak tahun 2022 kategori NINDYA.
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak Republik Indonesia, I Gusti Bintang Darmawati pada saat malam penganugerahan apresiasi Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) tahun 2022 di Novotel Bogor Golf Resort and Convention Center, Bogor Jawa Barat, Jumat, (22/07/2022).
Bupati Musi Rawas mengatakan, penghargaan yang diraih kali ini meningkat 2 level karena di tahun 2019 Musi Rawas meraih penghargaan kategori Pratama.
Penghargaan Kabupaten Layak Anak kategori NINDYA ini merupakan harapan pemerintah daerah dan masyarakat Kabupaten Musi Rawas.
Sebelumnya Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) telah melakukan verifikasi lapangan Kabupaten Layak Anak (KLA) di Kabupaten Musi Rawas.
“Penghargaan ini akan menjadi pemicu bagi Pemerintah Daerah untuk membangun inisiatif agar lebih responsif terhadap kepentingan dan pemenuhan hak anak,” ujar Bupati
Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat hingga Kabupaten Musi Rawas berhasil menerima penghargaan ini.(Agt/Adv)